12 Mei 2014

10 Manfaat Durian


buah durian Inilah 10 Manfaat Buah Durian
 Apa sih yang terpikir dari benak kita mengenai buah durian? Buah ini memiliki banyak duri, namun memiliki cita rasa yang khas dan nikmat bila dimakan. Buah ini jika matang memiliki aroma yang sangat menyengat. Sebagian orang tidak menyukai aroma ini namun kebanyakan orang Indonesia menyukainya. Durian adalah buah asli Asia Tenggara, yang dibudidayakan dan tumbuh liar di hutan – hutan di Indonesia, Malaysia, Thailand dan Filipina.
Terkadang kita hanya terpikir dampak negatif dari memakan durian. Kita tidak menyadari bahwa ternyata durian mengandung banyak sekali manfaat bagi kesehatan.
Sedikitnya ada 10 manfaat bagi kesehatan yang dapat kita temukan pada buah durian.
1. Mengatasi sembelit, karena durian banyak mengandung serat .
2. Kandungan mineral mangan, tembaga, zat besi dan magnesium bermanfaat dalam memproduksi dan pembentukan sel darah merah serta mencegah anemia.
3. Meningkatkan Kemampuan Otak
Sebuah studi yang dilakukan di Twickenham, London, Inggris, menyebutkan bahwa 200 pelajar diminta untuk mengonsumsi buah durian dalam jumlah cukup pada saat sarapan, istirahat, dan makan siang. Hasilnya, lebih dari 80 persen siswa mengalami peningkatan kemampuan otak dalam menyerap pelajaran dan lebih berkonsentrasi terhadap pelajaran yang diberikan.
4. Obat Tidur Alami
Bagi Anda yang susah tidur dan jarang mendapatkan tidur berkualitas, mungkin mengonsumsi durian bisa menjadi solusi alternatif yang tepat. Kandungan amino triptofan dalam durian dapat meringankan kecemasan, insomnia, dan menciptakan perasaan euforia dengan cara meningkatkan kadar serotonin pada otak. Serotonin merupakan zat penting untuk mengatur siklus tidur yang bekerja sama dengan zat lain yakni melatonin.
5. Bagi perokok aktif yang ingin berhenti, manfaat buah durian bagi kesehatan dapat dilihat dari kandungan vitamin B6, B12, magnesium serta kalium yang membantu tubuh untuk menghilangkan efek ketagihan nikotin.
6. Kandungan serat di dalam buah durian bermanfaat untuk melindungi selaput lendir usus serta mengikat bahan kimia penyebab kanker di usus besar.
7. Mengatasi migrain, karena mengandung senyawa riboflavin atau Vitamin B2.
8. Menjaga kesehatan gigi dan mulut, karena mengandung posphor.
9. Menjaga nafsu makan, karena banyak mengandung Vitamin B1.
10. Menjaga kesehatan kulit, karena mengandung Vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan dan antipenuaan. [rika/islampos/manfaatdankandungan/manfaattumbuhanbuah/peutrang]

Sumber : islampos.com